Kelanjutan dari materi bahasa program, ini merupakan pengelompokan yang ke-2.
Pemrograman berbasis visual pada umumnya lebih disukai oleh para pemula karena berupa grafis yang mudah untuk dioperasikan.
Referensi :
https://www.msdn.microsoft.com/
https://www.techopedia.com/
Menjadi Seorang Programmer Komputer. Wahana Komputer. Penerbit Andi.
*type-safe : hanya mengoperasikan script yang valid, memunculkan pesan jika ada error
READ MORE
Bahasa Pemrograman Berbasis Visual
Pemrograman berbasis visual pada umumnya lebih disukai oleh para pemula karena berupa grafis yang mudah untuk dioperasikan.
- Visual Basic; merupakan bentuk visual dari BASIC untuk secara produktif membangun aplikasi yang berorientasi objek (object-oriented). Visual Basic memungkinkan para pengembang untuk mendesain Windows, Web, dan perangkat mobile. VB didukung aplikasi IDE (Integrated Development Environment) yang mudah dioperasikan dan tools SDK (Software Development Kit) yang dibuat oleh Microsoft Corporation.
- Visual C# (baca: C sharp); merupakan bahasa pemrograman yang type-safe* dan berorintasi objek, sederhana namun handal, memungkinkan para programmer untuk membangun sebuah area aplikasi. Visual C# yang dikombinasikan dengan .NET Framework, mampu membuat aplikasi Windows, Web services, database tools, komponen-komponen, pengaturan, dan lain-lain.
- Visual Foxpro; merupakan bahasa pemrograman berorientasi objek yang handal untuk mendesain database dan pengembangan aplikasi. Foxpro memang lebih ditujukan untuk menangani pembuatan aplikasi database yang terintegrasi karena sudah memiliki DBMS sendiri yang berekstensi .dbc didalamnya. Database internal ini lebih terintegrasi dan mudah dibandingkan database eksternal yang ada di Visual Basic.
- Power Builder; merupakan tool pengembangan aplikasi yang cepat untuk membangun, memelihara, dan memodernisasi bisnis penting dari aplikasi Windows yang dimiliki Sybase, sebuah divisi dari SAP (Systems Applications and Products). Powerbase membuat desain prototype jadi lebih mudah dan memungkinkan para pengembang untuk membuat client/server, Web, dan sejumlah aplikasi terdistribusi untuk Win32, .NET dan platform Java Enterprise Edition (JEE).
- Borland Delphi; Delphi merupakan bahasa tingkat tinggi yang mendukung desain berorientasi objek. Delphi adalah sebuah pengembangan aplikasi cepat yang biasanya untuk mengembangkan aplikasi mulai dari solusi database hingga aplikasi mobile dan biasa digunakan pada Windows maupun Linux. Delphi berasal dari bahasa Pascal dan seringkali disebut sebagai Delphi Pascal. Ini merupakan sebuah produk dari Borland yang pertama kali memasuki pasaran pada tahun 1995 sebagai Delphi 1, dengan menambahkan beberapa kemampuan berorientasi objek pada bahasa Pascal.
- Java; merupakan bahasa pemrograman yang membuat aplikasi untuk banyak platform. Ketika seorang programmer menulis script aplikasi Java, kode yang ter-compile (disebut bytecode) dapat berjalan pada banyak operasi sistem yang memiliki Java Environment (JE), termasuk Windows, Linux, dan Mac OS. Sintaks Java banyak diperoleh dari bahasa pemrograman C dan C++. Java dikembangkan pada pertengahan 1990 oleh James A. Gosling, seorang ilmuwan terdahulu bersama Sun Microsystem.
- Visual J# (baca: J sharp); merupakan seperangkat utilitas pemrograman yang memungkinkan para pengembang untuk menggunakan sintaks bahasa Java untuk membangun aplikasi dan layanan yang berjalan pada Microsoft .NET Framework. Visual J# memadukan fitur bahasa Java ke dalan IDE Visual Studio. Dengan kata lain J# adalah bahasa pemrograman baru berbasis bahasa Java yang dirilis Microsoft bersama dengan paket Microsoft Visual Studio.NET.
Referensi :
https://www.msdn.microsoft.com/
https://www.techopedia.com/
Menjadi Seorang Programmer Komputer. Wahana Komputer. Penerbit Andi.
*type-safe : hanya mengoperasikan script yang valid, memunculkan pesan jika ada error